Soal PAS HOTS Multimedia Teknik Audio Video 2020

Soal PAS HOTS Multimedia Teknik Audio Video 2020 dengan tipe soal HOTS memungkinkan anak berfikir dengan menggunakan nalar dan logika. Soal PAS HOTS ini memiliki materi tentang Prosedur pengoperasian kamera video.





Soal PAS HOTS bertujuan agar siswa dirangsang untuk berfikir dengan menggunakan nalar mereka, sehingga tidak hanya menggunakan hafalan. Soal PAS HOTS terbaru 2020 ini dapat digunakan untuk Penilaian Akhir Semester bagi kelas XI maupun kelas XII.



Soal PAS HOTS memiliki materi Prosedur pengoperasian kamera video
KD 3.2 Menerapkan prosedur pengoperasian kamera video
KD 4.2 Dapat mengoperasikan kamera video sesuai dengan prosedur



Jawablah soal PAS HOTS berikut ini dengan benar!


Kamera yang di desain untuk keperluan sehari-hari dengan kecenderungan pengguna kalangan yang memiliki hobi di bidang videografi, biasanya disebut kamera...
A. Consumer
B. Prosumer
C. Profesional
D. Digital
E. DSLR

Berikut ini merupakan ciri-ciri dari jenis kamera prosumer adalah...
A. Fitur yang tersedia serba otomatis
B. Penggunanya adalah home industri atau mendekati profesional
C. Tidak tahan banting dan cenderung lebih gampang rusak
D. Penggunanya sebagian besar adalah profesional industri besar di dunia pertelevisian atau Production house
E. Memiliki standar fungsi yang tinggi, resolusi HDTV tanpa distorsi

Pergerakan lensa kamera sehingga membuat gambar terlihat seolah-olah kamera mendekat atau menjauhi subjek, pergerakan tersebut dilakukan oleh lensa secara optik dengan mengubah panjang focal length dari sudut pandang sempit (telepoto) ke sudut lebar (wide angle), disebut...
A. Focal Length
B. Shot
C. Focus
D. Zooming
E. Zooming Out

Sebuah fungsi yang ada dalam sebuah kamera untuk menentukan warna putih yang sesungguhnya dari objek yang diambil sehingga warna keseluruhan akan tampak natural, disebut...
A. view finder
B. Exposure
C. White Balance
D. Black Balance
E. Audio Level

Jika pada sebuah tulisan terdapat struktur pembentuk yaitu kata, kalimat, dan alinea, maka pada sebuah film juga terdapat struktur pembentuk. Struktur pembentuk film yang merupakan gabung dari shot-shot, disebut...
A. Shot
B. Scene
C. Sequence
D. Fade
E. Disslove

Terdapat lima prinsip yang perlu diperhatikan agar pengambilan gambar yang akan dilakukan mempunyai nuansa sistemik. Sarana yang sangat unik dalam video yang memberikan kemungkinan suatu penyajian yang rinci dan detail dalam suatu kejadian, disebut...
A. Camera angle
B. Continuity
C. Close Up
D. Composition
E. Cutting

Kamera video sendiri memiliki persamaan dengan kamera film karena menghasilkan gambar bergerak (still motion). Contoh dari kamera video adalah...
A. Kamera analog
B. Kamera digital
C. Kamera 8mm
D. Kamera 16mm
E. HDCam

Perhatikan gambar dibawah ini!
Soal PAS HOTS Multimedia Audio Video

Gambar yang ditunjukkan oleh nomor 8 merupakan...
A. Saklar handle zoom
B. Kunci cincin
C. Tombol zoom pegangan [w/t]
D. Tombol photoshot
E. Soket mikrofon eksternal

Dalam pengambilan gambar bergerak terdapat banyak sekali peralatan yang digunakan untuk menghasilkan kualitas gambar yang maksimal. Berikut yang bukan merupakan alat pendukung pada kamera...
A. Tripod
B. Reflector
C. White Balance
D. Microphone
E. Earphone

Persiapan sebelum melakukan pengambilan gambar tidak sedikit, banyak aspek yang harus diperhatikan. Pengujian aspek tersebut dilakukan setelah kamera menyala. Pengujian yang dilakukan yaitu...
A. White Balance
B. Earphone
C. Focusing
D. Zooming
E. Microphone




Demikian lah Soal PAS HOTS pilihan ganda tentang Prosedur pengoperasian kamera video, semoga dapat membantu bagi para pendidik untuk meningkatkan mutu peserta didiknya. Soal PAS HOTS ini dapat digunakan untuk menilai peserta didik baik di awal semester maupun akhir semester.



Soal PAS HOTS sangat tepat digunakan karena banyak memberikan manfaat bagi peserta didik di sekolah. Soal PAS HOTS Multimedia Teknik Audio Video ini dapat digunakan untuk penilaian peserta didik.



Apabila teman-teman mencari soal PAS HOTS Multimedia lainnya dapat mengunjungi halaman berikut Soal PAS HOTS XI Multimedia Teknik Audio Video. Apabila Teman temang ingin memesan media pembelajaran dapat mengunjungi berikut Dodoo Media
loading...

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Soal PAS HOTS Multimedia Teknik Audio Video 2020"

Post a Comment