Soal PAS HOTS XI Multimedia Teknik Audio Video


Soal PAS HOTS XI Multimedia 2020 dengan materi KD 3.2 Menerapkan prosedur pengoperasian kamera video serta KD 4.2 Dapat mengoperasikan kamera video sesuai dengan prosedur. Soal PAS HOTS Teknik Audio Video Tahun 2020 ini dapat digunakan untuk ujian PAS di sekolah dengan jurusan Multimedia.






Judul Materi yaitu Prosedur pengoperasian kamera video

KD 3.2 Menerapkan prosedur pengoperasian kamera video

KD 4.2 Dapat mengoperasikan kamera video sesuai dengan prosedur



Dibawah ini merupakan soal PAS HOTS Multimedia Teknik Audio Video dengan model Pilihan ganda.



Kamera Video (Video Camera Recorder) adalah kamera elektronik untuk menagkap gambar bergerak (Motion) dalam format video. Jika kita menggunakan kamera untuk kebutuhan produksi yang tinggi dengan tingkat pemakaian yang berat, berkualitas tinggi pada semua aspek komponen, termasuk lensa, sebaiknya menggunakan kamera jenis...

A. Kamera Consumer

B. Kamera Prosumer

C. Kamera Profesional

D. Kamera Digital

E. Semua Jawab Salah


Dalam menggunakan kamera video, hal yang paling utama dalam menentukan apa dan bagaimaan kamera akan melihat subjek dan seberapa baik pandangan yang ditransmisikan ke chip sensor kamera. Oleh karena itu, bagian yang paling penting dalam menentukan perihal tersebut dikenal dengan...

A. Lensa

B. Body Kamera

C. Video Camera Recorder (VCR)

D. Tripod

E. Reflector


Apabila kita ingin menentukan warna putih yang sesungguhnya dari objek yang diambil sehingga warna keseluruhan akan tampak natural. Fasilitas yang digunakan untuk menentukan hal tersebut dalam kamera video tersebut...

A. Viewfinder

B. Exposure

C. Black Balance

D. White Balance

E. Shutter Speed


Dalam sebuah pertunjukan drama, musik maupun tarian diatas panggung, penonton harus menyaksikan dari jarak teretentu dan tidak dapat berubah-ubah. Prinsip yang digunakan agar video dapat menampilkan bagian kecil dari suatu kejadian dalam yaitu...

A. Camera angle

B. Close up

C. Continuity

D. Composition

E. Cutting


Sebelum kamera digunakan, perlu dilakukan serangkaian pemasangan, peraturan dan pengecekan peralatan sehingga pengambilan gambar dapat berjalan dengan baik dan lancar. Sebelum proses rekaman dimulai, harus dilakukan untuk memastikan perlengkapan yang digunakan di dalam pengambilan gambar adalah...

A. Menyiapkan lensa, battery, dan media penyimpanan

B. mengambil kamera

C. Setting kamera

D. Cek & Ricek

E. Semua jawaban salah




Dibawah ini merupakan contoh Uraian Soal PAS HOTS Multimedia terbaru 2020 dengan materi Prosedur pengoperasian kamera video.



Bagian dari kamera video salah satunya yang paling penting adalah lensa, apakah fungsi lensa pada kamera video dan bagaimana cara kerja benda tersbut?


Kamera video merupakan kamera elektronik untuk menangkap gambar bergerak (Motion) dalam format video. Bagaimana prinsip kerja kamera video itu sendiri?


Sebelum kamera digunakan, perlu dilakukan serangkaian pemasangan, pengaturan dan pengecekan peralatan sehingga pengambilan gambar dapat berjalan dengan baik dan lancar. Hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan sebelum menggunakan kamera?


Sebelum digunakan untuk mengambil gambar, beberapa aspek kamera perlu diuji terlebih dahulu agar hasil pengambilan gambar sesuai dengan harapan. Nyalakan terlebih dahulu kamera sebelum melakukan pengujian. Apa saja aspek yang diperlukan untuk melakukan pengujian kamera?


Setelah proses pengambilan gambar selesai, kamera dapat dimatikan dengan cara memutar tombol mode ke arah OFF. Jika kamera sudah dimatikan, lepaskan kamera dari tripod dengan cara menggeser kunci knob atas kebelakang sambil menarik kamera ke atas. Bagaimana cara melakukan perawata kamera dengan baik dan benar agar awet dan tidak cepat rusak?



Untuk Soal PAS HOTS Multimedia selanjutnya akan diposting pada postingan berikutnya. Apabila teman-teman ingin melihat modul yang ada di website ini silahkan mengunjungi Link berikut " Modul Fotografi " atau untuk pemesanan Media pembelajaran kunjungi " Dodoo Media ".



loading...
loading...

Postingan terkait:

1 Tanggapan untuk "Soal PAS HOTS XI Multimedia Teknik Audio Video"

  1. Sebutkan bagian pada body camera yang di lengkapi beberapa fasilitas camera

    ReplyDelete